Home » » Antusias Kelompok Perempuan Dalam Mengikuti Pelatihan Tata Rias - Desa Kertobanyon Kecamatan Geger Kabupaten Madiun

Antusias Kelompok Perempuan Dalam Mengikuti Pelatihan Tata Rias - Desa Kertobanyon Kecamatan Geger Kabupaten Madiun

Dipublikasikan Oleh PNPM Mandiri Perdesaan Jawa Timur pada Senin, 18 November 2013 | 13.09

Madiun - Pelatihan Tata Rias wajah merupakan Usulan dari Musyawarah Khusus Perempuan (MKP)untuk Kegiatan PNPM-MPd tahun 2013 yang mana dari hasil Verifikasi oleh Tim Verifikasi terhadap calon Peserta Pelatihan Tata rias sangat dibutuhkan karena minimnya Perias Di Desa Kertobanyon sehingga apabila ada hajatan atau kegiatan yang memerlukan riasan harus mendatangkan perias dari luar desa, sehingga usulan tersebut dinilai layak oleh tim verifikasi karena sangat dibutuhkan oleh masyarakat dan dari Musywarah Antar Desa (MAD) Prioritas Usulan untuk Kegiatan Pelatihan Tata Rias mendapat rangking 7 dan terdanai.
Untuk kegiata pelatihan tata rias wajah dimulai  pada tanggal 21 Oktober  2013 bertempat di Panti PKK Desa Kertobanyon di ikuti 25 orang peserta dan dilaksanakan selama 1 minggu 1 kali pertemuan 3 jam  dimulai pukul 13.00 sampai dengan pukul 16.00 dan pada saat pembukaan dihadiri oleh Bu Kades, FK dan UPK.


Setelah pembukaan pelatihan, instruktur langsung memberikan materi dasar tentang cara merias wajah dan mengenal bentuk wajah yang akan dirias dilanjutkan praktek langsung  merias wajah oleh instruktur terhadap model.
Untuk pertemuan berikutnya peserta langsung praktek merias untuk orang lain maupun diri sendiri dengan dipandu oleh Instruktur, dengan antusias peserta pelatihan datang ketempat pelatihan setengah jam sebelum pelatihan dimulai dengan alasan sebelum instruktur datang mereka sudah mulai merias sehingga nanti pada saat pelatihan dimulai pelatih sudah dapat melihat hasil dari riasan peserta, karena panitia berjanji pada saat penutupan bagi peserta yang hasil riasannya bagus selama mengikuti pelatihan  akan mendapat hadiah dan dari pelatih juga berjanji akan menjadikan peserta yang berbakat untuk menjadi asistennya pada saat  merias.  Maka dari itu peserta dengan tekun mengikuti pelatihan dengan harapan selain bisa merias diri sendiri juga dapat merias orang lain yang mana peserta  juga  berkeinginan menjadi assisten perias dan yang lebih bagus lagi bisa membuka usaha salon sehingga dapat menambah pendapatan perekonomian keluarga.  Setelah mengikuti pelatihan selama satu minggu pada saat penutupan pelatihan semua peserta diwajibkan meria diri sendiri dan memakai kebaya pada saat datang ke acara penutupan pelatihan tata rias wajah dan pelatihan ditutup oleh Sekdes dengan harapan pelatihan tata rias wajah bisa bermaanfaat  dan  menjadikan kegiatan  yang bisa membuka usaha kelompok perempuan sehingga dapat menambah pendapatan ekonomi keluarga.
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan ketikkan komentar Anda...

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Berita Seputar PNPM

Arsip lain Kategori ini »

Good Practices

Arsip lain Kategori ini »
Published by : Magister Pendidikan
Copyright © 2013. PNPM Mandiri Perdesaan - Jawa Timur - All Rights Reserved
Created and Support by A.M.C. Purnama
Proudly powered by Blogger