![]() |
Pengguntingan Pita Oleh Bupati Lumajang |
Kabupaten Lumajang - Jumat 10 Pebruari 2012, masyarakat (yang terdiri dari berbagai unsur, mulai dari kepala desa, perangkat/staf desa, beserta warga Desa Wonoayu Kecamatan Ranuyoso )berbondong-bondong menuju lokasi jembatan yang berada di Dusun Leces Desa Wonoayu yang dibangun melalui dana Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MPd). Dari pagi hari sudah terlihat kesibukan yang luar bisa dari pelaku PNPM Mandiri Perdesaan, (baik tingkat desa dan kecamatan), yang dibantu staf desa serta masyarakat, untuk mempersiapkan acara peresmian jembatan di Dusun Leces Desa Wonoayu Kecamatan Ranuyoso yang diresmikan oleh Bupati H. Sahrajad Masdar, MA yang didampingi oleh Wakil Bupati Lumajang H. As’at Malik, M.Ag
![]() |
Penandatanganan Prasasti Oleh Bupati Lumajang |
Acara ini juga dihadiri sekitar 100 orang dari berbagai unsur serta rombongan serta Dinas terkait. Jembatan yang dibangun di Dusun Leces Desa Wonoayu. Jembatan ini memiliki dimensi panjang 6 meter, lebar mencapai 4 meter dengan kedalaman sungai 10 M, dan dibangun dengan mengunakan dana dari PNPM-MPd sebesar Rp. 194.731.000 dengan dana swadaya sebesar Rp. 3.732.500,- yang mengunakan pola pembangunan swakelola oleh masyarakat setempat.
Sekitar pukul 11.15 WIB rombongan Bupati dan Wakil Bupati Lumajang tiba di lokasi jembatan. Namun terdapat hal yang menarik di sini. Terlihat suasana santai, tapi penuh rasa bersahabat. Dalam kesempatan tersebut, Bupati dan Wakil Bupati hadir dengan penampilan yang sederhana dengan mengenakan baju kokoh, sarung berwarna hujau lembut dan mengenakan kopiah terlihat begitu bersahabat serta menunjukan kesederhanaan sosok seorang pemimpin.
![]() |
Kondisi Pembangunan Jembatan 25% |
Kedatangan Bupati Lumajang beserta rombongan mendapat sambutan hangat dari perangkat desa dan masyarakat sekitar. Dalam sambutannya Bupati menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada masyarakat Desa Wonoayu dan para pelaku PNPM Mandiri Perdesaan, baik tingkat desa, kecamatan, maupun tingkat kabupaten yang telah terlibat baik langsung maupun tidak langsung dalam pembangunan jembatan tersebut. Kegiatan dilanjutkan dengan peresmian bangunan jembatan yang ditandai dengan penandatangan papan prasasti serta dilanjutkan dengan pemotongan pita oleh Bupati yang disaksikan oleh masyarakat yang hadir dalam kesempatan tersebut.
![]() |
Kondisi Pembangunan Jembatan 100% |
Bupati dan rombongan melihat langsung konstruksi jembatan yang juga mendapatkan penjelasan dari tim PNPM MPd di tingkat desa, kecamatan maupun kabupaten. Menurut Imam As’ari Ketua Tim Pengelola Kegiatan (TPK) saat memberikan pemaparannya pada Bupati bahawa jembatan ini dibangun sebagai wujud memenuhi kebutuhan warga untuk memperlancar roda perekonomian masyarakat Dusun Leces Desa Wonoayu khususnya dan masyarakat Kecamatan Ranuyoso pada umumnya. Sekitar pukul 11.45 WIB Bupati dan rombongan meninggalkan lokasi. Dengan ditresmikannya jembatan ini selesai pula kegiatan peresmian jembatan di lokasi tersebut. Tulisan dibuat oleh Ketua UPK Kecamatan Ranuyoso (Akhmad Jaelani)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan ketikkan komentar Anda...
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.